Rabu, 19 September 2012

Rahasia Aliran Air Darah di Antartika

Dari celah di Glester Taylor di lembah McMurdo Antartika mengalir air yang berwarna merah darah yang misterius. Ketika pertama kali di temukan oleh ahli geologi yang bernama Griffith Taylor pada tahun 1911, dia mengira bahwa aliran air berwarna merah darah ini berasal dari sejenis alga. Ternyata setelah diadakan penelitian asal dari warna merah ini bersumber dari danau air asin yang kaya akan besi yang berada di dalam tanah yang terperangkap di dalam lapisan gletser selama hampir 1.5 juta tahun. Temperatur dari air ini adalah sekitar -5 derajat celsius, tetapi air ini sangat asin sehingga tidak membeku.

Sekitar dua juta tahun yang lalu, gletser Taylor menutup sedikit air yang mengandung komunitas mikroba kuno. Terjebak di bawah lapisan tebal es, mikroba itu telah hidup di sana selama jutaan tahun, terisolasi di dalam kapsul waktu alami. Dengan tidak ada cahaya atau oksigen bebas dan sedikit panas, mikroba tidak memiliki kesempatan untuk mendapatkan energi melalui fotosintesis. Sebaliknya, mikroba mulai hidup dari mineral yang terperangkap dalam danau, mikroba ini kemudian berkembang secara independen dari sisa dunia kehidupan.

Keberadaan ekosistem aliran air berdarah ini menunjukkan bahwa kehidupan dapat tetap eksis walaupun dalam kondisi yang sangat ekstrim. Rahasia yang sangat menakjubkan yang tetap tersembunyi di dalam lapisan sub glester danau es akan membantu para ilmuwan untuk memahami berbagai kondisi kehidupan dimana sebuah kehidupan dapat beradaptasi serta adanya pengetahuan yang memungkinkan bahwa kehidupan dapat pula terjadi di mana saja di sistem tata surya, seperti Mars atau Jupiter yang selalu tertutup es. 



Anda sedang membaca Artikel tentang Rahasia Aliran Air Darah di Antartika ndan anda bisa menemukan Artikel Rahasia Aliran Air Darah di Antartika ini dengan URL http://laylawaty.blogspot.com/2012/09/rahasia-aliran-air-darah-di-antartika.html, Anda boleh menyebar Luaskan atau MengCopy-Paste nya jika Artikel Rahasia Aliran Air Darah di Antartika ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda, Namun jangan lupa untuk meletakkan Link Rahasia Aliran Air Darah di Antartika sebagai Sumbernya.

0 komentar:

Posting Komentar